
Mix and match warna baju lilac memang perlu referensi khusus agar penampilan terlihat modis, stylish, dan cocok dengan acara yang sedang dihadiri. Apalagi bagi yang berhijab, memilih warna jilbab atau hijab yang cocok untuk outfit lilac terkadang menjadi tantangan tersendiri.
Belum lagi kalau baju warna lilac tersebut memiliki motif atau corak tertentu, maka pemilihan hijab harus benar-benar diperhatikan. Namun jangan khawatir, Hipwee sudah memilih 10 OOTD (Outfit of The Day) baju lilac dengan hijab yang paling cocok untuk para SoHib Hijabers, nih!
Lilac adalah warna ungu muda yang masuk ke dalam kategori pastel karena memiliki tone lembut. Warna ini terinspirasi dari bunga lilac yang dikenal karena keharuman dan kecantikannya.
Sekarang biar ada inspirasi OOTD lilac, kamu bisa contoh beberapa mix and match di bawah ini!
ADVERTISEMENTS
1. Memadukan blouse warna lilac dengan hijab putih serta loose pants warna serupa ternyata bikin penampilan kamu tampak simple sekaligus cantik. Effortless banget, tetapi elegan.
Foto via id.pinterest.com/wafaarvany_
ADVERTISEMENTS
2. Sesama kategori warna ungu, mengenakan satu set outer lilac dengan hijab lavender bisa jadi pilihan tepat kalau mau tampil trendy dan satset
Foto via pinterest.com/naddspace_
ADVERTISEMENTS
3. Kalau baju atau dress lilac kamu polosan begini, pakai hijab warna peach dan bermotif masih oke banget. Nggak terlalu ramai dan tetap bisa tampil syar’i
Foto via pinterest.com/anggunfaza_
ADVERTISEMENTS
4. Kalau kamu punya gamis warna lillac dan hijab putih ivory, keduanya bisa jadi kombinasi yang sangat perfect! Tidak terlalu mencolok dan cocok buat kamu yang mau tampil girly
Source: instagram.com/rragoode
ADVERTISEMENTS
5. Hijab hitam bisa dibilang merupakan solusi paling ampuh untuk segala jenis outfit, termasuk gamis lilac yang flowy dan polos seperti ini. Walaupun memang terkesan kontras, akan tetapi tidak membuat mix and match kamu jadi gagal, kok!
Source: instagram.com/mariam_mohamiiid
ADVERTISEMENTS
6. Blouse atau tunik yang berwarna lilac dengan tingkat kecerahan cukup tinggi (lilac terang) memang paling aman dikombinasikan dengan hijab warna mocca supaya penampilan kamu nggak terlihat pucat, melainkan fresh dan chick
Foto via Pinterest.com
7. Mau berangkat kerja atau menghadiri seminar dengan outfit lilac? Tenang, kamu bisa memadukan blazer lilac dengan hijab abu-abu dan inner putih. Perpaduan ketiga warna ini akan memberikan sentuhan yang clean, elegan, dan classy. Kalau mau lebih standout lagi, pilih tas warna abu muda atau silver
Foto via .pinterest.com/T__R__E__N__D__Y
8. Tampil syar’i sekaligus fashionable bisa dilakukan dengan memadukan gamis lengan ruffle dan pashmina khaki. Kedua perpaduan warna tersebut akan menghasilkan look yang anggun dan adem banget. Cocok banget dikenakan oleh remaja maupun wanita dewasa pada umumnya. Mau coba?
Foto via pinterest.com/tacrt345
9. Pakai inner putih yang ditimpa kint cardi atau cardigan crop top warna lilac dan hijab beige gini sih bikin kamu keliatan cute. Dapet banget soft girl vibes-nya. Apalagi untuk bawahannya kamu mengenakan rok panjang relaxed fit. Kalau bosan dengan rok, bisa juga kok menggantinya dengan kulot putih panjang.
Foto via pinterest.com/zza1nab
10. Sebagian perempuan lebih suka mix and match antara set polos dan motif. Salah satunya yakni mengenakan outer lilac oversize, inner putih, celana jeans, dan hijab motif warna biru dengan sentuhan ungu sedikit di bagian pinggirannya. Kesan yang kamu dapatkan dari OOTD ini tentu saja calm, chick, dan casual. Hijab motif di sini justru bikin penampilan kamu lebih nyatu, nggak kepotong.
Foto via pinterest.com/fashiionslover
Warna lilac memang tidak hanya ada satu, tetapi ada lilac gelap, terang, dan motif. Namun karena warna ini termasuk ke dalam salah satu warna yang lembut, kamu pun bisa memilih hijab dengan tone sejenis. Misalnya hijab atau jilbab warna bumi (earthy) atau hijab pastel lain seperti baby pink, cream pastel, butter yellow, dan lain-lain.