
Girl Grup baru asuhan SM Entertainment, Hearts2Hearts akhirnya debut dengan track mereka ‘The Chase’ yang resmi dirilis pada Selasa (24/2) pada 06.00 PM KST (20.00 WIB).
‘The Chase’ adalah lagu yang berirama dinamis dengan konsep dreamy dan memperlihatkan suasana yang misterius melalui para vokal membernya. Sementara koreografinya dirancang untuk menonjolkan dinamika grup yang besar juga mampu bertahan di masa yang akan datang.
Dilansir dari Donga.com, Komposer SM Ent, Kenzie berkontribusi dalam menulis lirik sekaligus menciptakan instrumen lagu ‘The Chase’, begitu juga dengan FLO, girl grup R&B asal Inggris yang berpartisipasi dalam pembuatan lagu ini. Sesuai dengan judulnya, ‘The Chase’ ingin menyampaikan pada pendengar bahwa “Aku akan menciptakan jalanku sendiri” yang diperlihatkan melalui video para member H2H saat ingin mengikuti study tour sekolah dan menghadapi peristiwa misterius, sehingga mereka memutuskan untuk menentukan jalannya sendiri.
Perlu diketahui bahwa Hearts2Hearts merupakan girl grup pertama SM Entertainment yang debut tanpa campur tangan Lee Soo-man, sang mantan pemimpin sekaligus pendiri perusahaan. Tak heran jika dari segi konsep, pemilihan lagu debut, serta penampilan mereka agak berbeda kali ini. Meskipun begitu, para penggemar sudah tak sabar menantikan performa mereka secara live di atas panggung.
Credit: sportschosun.com
Untungnya saja, tepat di hari Hearts2Hearts debut, grup yang beranggotakan 8 member yakni Jiwoo, Carmen, Yuha, Stella, Juun, A-na, IAN, Ye-on menggelar debut showcase pertama mereka di YES24 Live Hall, Gwangjin-gu, Seoul.
Ketika sang leader, Jiwoo ditanya mengenai debut pertamanya, ia membagikan pemikirannya “Jujur saja, aku masih tidak percaya kalau kami debut. Kami telah bekerja keras untuk sampai di momen ini, dan kami akan terus bekerja keras”. Ucapannya pun diikuti Carmen “Aku telah menunggu hari debut kami, dan aku sangat senang dan bersyukur akhirnya tiba juga waktunya.” Mengutip Chosun.
A-na juga tak ketinggalan mengekspresikan kebahagiaannya “Seperti nama grup kami, kami ingin terhubung dengan fans dari seluruh dunia dan bergerak menuju ‘WOORIRO’ yang lebih besar.”
Sementara ditanya mengenai lagu debutnya ‘The Chase’, Jueun mengatakan “Ini adalah genre asing yang belum pernah aku dengarkan sebelumnya. Karena ada banyak ketukan, harmoni, dan berbagai komponen, aku berharap kalian memperhatikan bagian-bagian tersebut.”
Dikutip dari Chosun, Kebahagiaan yang sama pun diungkapkan oleh IAN, “Aku senang dan bersyukur bisa debut, dan suatu kehormatan bagi kami berdelapan dapat debut lewat H2H di tahun yang istimewa ini. Sama seperti banyak staf senior dan para pekerja yang telah mendukung dan membangun perusahaan, kami akan berusaha menjadi ‘Masa Depan’ SM Ent melalui musik yang bagus.”
Debut Hearts2Hearts kali ini dinilai lebih spesial karena bertepatan dengan peringatan 30 tahun berdirinya SM Entertainment, sebagai salah satu agensi musik terbesar di Korea Selatan bersama JYP dan YG yang dulunya dijuluki sebagai The Big Three.
Terlebih lagi, H2H memiliki member dari Indonesia, yakni Carmen. Ditanya mengenai apa yang menginspirasinya untuk menjadi seorang bintang K-Pop, Carmen dengan bangga mengatakan “Aku sangat suka menyanyi sejak usia 6 tahun. Setelah menonton Girls’ Generation membawakan ‘The Boys’ di TV, aku ingin mengikuti jejak mereka. Aku mengikuti audisi, aku diterima, dan aku merasa terhormat sekaligus bersyukur bisa debut. Semua kenalanku, keluargaku, teman-temanku juga memberiku ucapan selamat serta mendukungku. Kakak perempuan sangat senang karena ia menyukai K-Pop.”
Selain itu, ketika para member ditanya mengenai dukungan yang mereka terima, Stella menjawab “Aku pernah bertemu dengan Changmin TVXQ. Dialah yang menghampiriku pertama kali, menyemangatiku, dan memberi tahu ‘Terus semangat, ya’. Aku akan menjadikan kesempatan ini untuk mengekspresikan rasa terima kasihku dengan tulus.”
MV ‘The Chase’ Hearts2Hearts
Memberikan dukungan satu sama lain, antara sesama grup bahkan dari senior terhadap junior bukanlah hal baru di SM. Hal ini sudah menjadi rahasia umum bahwa kekeluargaan para artis atau pun idol agensi ini tidak dapat diragukan lagi. Tak heran, banyak grup dan idol senior yang masih bertahan sampai sekarang. Hal serupa juga menjadi harapan bagi para member Hearts2Hearts.
Bahkan ketika ditanya mengenai harapan mereka sebagai grup yang baru debut, Juun mengatakan “Aku ingin mendapatkan penghargaan sebagai Rookie of The Year. Penghargaan ini sekali seumur hidup, jadi aku banyak membicarakannya dengan para member dan aku sungguh ingin mendapatkannya. Aku ingin memenangkan juara satu di acara musik. Juga, sebagai maknae, aku ingin mendengar Yeon menjadi rookie terbaik 2025, dan aku akan membuat 2025 sebagai tahunnya Hearts2Hearts.” Dikutip dari Sport Chosun.
Sampai artikel ini dipublikasikan, MV (Music Video) ‘The Chase’ menduduki trending pertama di YouTube kategori Musik dan telah ditonton oleh lebih dari 7 juta penonton dengan jumlah tayangan per harinya 3 juta. Angka tersebut diperkirakan akan terus mengalami kenaikan, mengingat popularitas girl grup ini terus bertambah.